Friday, 15 January 2010

HARRY POTTER AND THE GOBLET OF FIRE

Harry Potter and the Goblet of Fire adalah
film keempat dari seri Harry Potter yang
diadaptasi dari penulis best-seller J.K
Rowling. Disutradarai oleh Mike Newelldan
dirilis pada tanggal 18 November 2005.
Tiga hari setelah dirilis, film ini
memperoleh pendapatan kotor sebesar
102 juta dolar AS, pendapatan untuk
minggu pertama yang paling tinggi
diantara film Harry Potter yang lain. Film
ini mendapatkan nominasi untuk Best Art
Direction di ajang Academy Award 2006.

Sinopsis
Harry, Hermione dan Keluarga Weasley
pergi untuk menonton final Piala Dunia
Quidditch ketika malamnya terjadi
kekacauan di perkemahan. Para Pelahap
Maut yang mengenakan topeng muncul
dan membakari tenda-tenda. Harry yang
terpisah dari teman-temannya dan sempat
pingsan, sempat melihat sesosok bayangan
menggumamkan sesuatu dan mengirimkan
Tanda Kegelapan ke angkasa, tapi ketika
Ron dan Hermione tiba, orang tersebut
telah pergi. Mereka nyaris dituduh sebagai
orang yang melepaskan Tanda Kegelapan
tersebut.
Ketika kembali ke Hogwarts, mereka
dikejutkan dengan berita bahwa Hogwarts
menjadi tuan rumah untuk
penyelenggaraan Turnamen Triwizard,
sebuah turnamen yang diadakan untuk
mempererat persaudaraaan antar Sekolah
Sihir. Dua sekolah lain yang mengikuti
turnamen ini adalah Akademi Sihir
Beauxbatons pimpinan Madame Maxime
dan Institut Durmstrang yang dipimpin
oleh Igor karkaroff. Setiap sekolah akan
diwakili oleh satu juara sekolah, yang akan
dipilih setelah memasukkan nama mereka
ke dalam Piala Api.
Piala Api telah memuntahkan 3 nama
untuk 3 sekolah, yaitu Fleur Delacour dari
Beauxbatons, Victor Krum dari Durmstrang,
dan Cedric Diggory dari Hogwarts ketika
semua orang mengira seleksi telah
berakhir. Namun ternyata Piala Api kembali
memuntahkan satu nama, Harry Potter.
Semua orang mengira Harry (yang masih di
bawah umur untuk mengikuti turnamen
tersebut) berhasil mengelabuhi Piala
Tersbut ketika Mad-Eye Moody, guru
Pertahanan Terhadap Ilmu Hitam Hogwarts
tahun ini, menepiskan anggapan mereka,
dan mengatakan bahwa dibutuhkan sihir
yang sangat kuat untuk merekayasa Piala
Api. Meski kedua sekolah lain mengajukan
protes, akhirnya Harry ditetapkan sebagai
salah satu juara.
Berbagai tanggapan diperoleh Harry dari
orang-orang terdekatnya. Ron, sahabatnya
selama ini, agak cemburu dengan
tampilnya Harry sebagai juara, dan mereka
sempat tidak berbicara satu sama lain.
Hermione percaya bahwa bukan Harry yang
memasukkan namanya ke dalam Piala Api.
Sirius yang masih dalam pelarian
memperingatkan Harry untuk berhati-hati
karena peserta turnamen sangat rentan
terhadap kecelakaan. Di tugas pertama,
keempat juara diperintahkan untuk
mengambil telur emas dari seekor naga, di
mana di dalam telur tersebut berisi
petunjuk untuk tugas kedua. Harry (dan
ketiga juara lain-meskipun tidak
diperlihatkan dalam film) berhasil
mengambil telur emas tersebut dan lolos
dari serangan naga.
Di hari Natal, diadakan Pesta Dansa, dimana
para juara diwajibkan memiliki pasangan
karena mereka akan melakukan dansa
pembukaan. Harry yang mengincar seeker
Ravenclaw yang cantik, Cho Chang,
ternyata kalah cepat dari Cedric Diggory.
Akhirnya Harry ke pesta tersebut
berpasangan dengan Parvati Patil, Ron
dengan Padma Patil, dan Hermione (yang
mengejutkan demua orang) berpasangan
dengan Victor Krum, seeker nasional
Bulgaria, sang juara Durmstrang.
Tugas kedua adalah menyelamatkan
sandera di bawah laut. Sandera Harry
adalah Ron, sandera Krum adalah
Hermione, sandera Cedric adalah Cho
Chang, dan sandera Fleur adalah adiknya,
Gabrielle. Fleur tidak bisa menyelamatkan
adiknya akibat serangan Grindylow. Harry
yang mengira tugas ini betul-betul serius
memaksakan dirinya membebaskan Ron
dan Gabrielle sekaligus, sehingga ia
dipermaklumkan menjadi juara kedua
karena 'akhlak yang baik'.
Setelah tugas kedua, Harry menemukan
mayat Barty Crouch, wakil dari Kementrian
Sihir untuk Turnamen Triwizard, dan
bergegas mendatangi kantor Dumbledore
untuk melaporkannya. Sesampainya di
sana, Harry diminta untuk menunggu di
kantor Dumbledore, dan saat itulah Harry
masuk ke dalam Pensieve, membawa Harry
ke dalam ingatan Dumbledore bertahun-
tahun yang lalu, ketika Kementrian
mengadili putra Barty Crouch dengan
tuduhan sebagai Pelahap Maut.
Tugas ketiga adalah sebuah labirin, yang
telah diberi berbagai rintangan. Piala Api
terletak di tengah labirin tersebut. Siapa
yang terlebih dahulu menemukan Piala
tersebut, dialah yang tampil sebagai juara
Turnamen Triwizard. Cedric dan Harry
masuk terlebih dahulu, diikuti Krum, dan
terakhir Fleur. Dalam tugas ini, ternyata
Krum telah berada di bawah Kutukan
Imperius, dan ia menyerang siapa saja yang
ditemuinya. Ia menyerang Fleur. Cedric dan
Harry juga diserangnya, dan ketika mereka
tengah menghindari kejaran Krum, mereka
telah melihat jalan menuju Piala Api. Cedric
terhambat karena belitan tanaman. Sejenak
Harry ragu, tapi ia kembali ke Cedric dan
membantunya melepaskan diri. Mereka pun
sepakat untuk menjadi juara bersama.
Ketika mereka menyentuh Piala Api
tersebut bersamaan, Harry sadar bahwa
Piala tersebut adalah portkey. Sebelum
sadar dimana mereka berada, Cedric
dibunuh oleh Peter Pettigrew. Ia juga
memantrai sebuah patung untuk menawan
Harry. Mulailah ritual pembangkitan
Voldermort. Dengan kengerian luar biasa
Harry menyaksikan Voldermort hidup
kembali dan segera bereunifikasi dengan
para Pelahap Mautnya yang segera ber-
Apparate satu persatu di sisinya. Harry
menyaksikan satu persatu mereka
membuka topengnya, dan melihat bahwa
Lucius Malfoy ada diantara mereka.
Voldermort bermaksud membunuh Harry
dengan cara duel. Namun ketika tongkat
mereka bertemu, terjadilah efek yang
sangat langka, yang disebut sebagai Priori
Incantatem. Tongkat Voldermort
mengeluarkan bayangan orang-orang yang
pernah dibunuhnya, termasuk orang tua
Harry. Ayah dan Ibu Harry menyuruhnya
untuk kembali ke Piala agar dapat kembali
ke sekolah. Maka Harry, sambil menyeret
tubuh Cedric, kembali menyentuh Piala
yang membawanya kembali ke Hogwarts.
Para penonton yang mengira mereka telah
mendapatkan Piala bersorak kegirangan,
sebelum kemudian berganti dengan jeritan
histeris ketika sadar bahwa Cedric Diggory
telah menjadi mayat. Harry yang tengah
kalut dibawa oleh Moody kembali ke kastil.
Dan beberapa saat kemudian terkuaklah
rahasia, bahwa ternyata selama ini dia
adalah Barty Crouch Jr, yang ditugasi untuk
membawa Harry di malam Voldermort
bangkit kembali.

Pemain
Daniel Radcliffe sebagai Harry Potter
Rupert Grint sebagai Ronald Weasley
Emma Watson sebagai Hermione Granger
Michael Gambon sebagai Albus Dumbledore
Gary Oldman sebagai Sirius Black
Ralph Fiennes sebagai Lord Voldermort
Brendan Gleeson sebagai Mad-Eye Moody
Maggie Smith sebagai Minerva McGonagall
Alan Rickman sebagai Severus Snape
Robbie Coltrane sebagai Rubeus Hagrid
Miranda Richardson sebagai Rita Skeeter
Robert Pattinson sebagai Cedric Diggory
Stanislav Ianevsi sebagai Viktor Krum
Clémence Poésy sebagai Fleur Delacour
Katie Leung sebagai Cho Chang
David Bradley sebagai Argus Filch
Robert Hardy sebagai Cornelius Fudge
Frances de la Tour sebagai Olympe Maxime
Predrag Bjelac sebagai Igor Karkaroff
Jason Isaacs sebagai Lucius Malfoy
Tom Felton sebagai Draco Malfoy
Timothy Spall sebagai Peter Pettigrew
Mark Williams sebagai Arthur Weasley
Matthew Lewis sebagai Neville Longbottom
James Phelps sebagai Fred Weasley
Oliver Phelps sebagai George Weasley
Bonnie Wright sebagai Ginny Weasley
Shefali Chowdhury sebagai Parvati Patil
Afshan Azad sebagai Padma Patil
Roger Lloyd-Pack sebagai Barty Crouch
David Tennant sebagai Barty Crouch Jr.
Shirley Henderson sebagai Myrtle Merana
Geraldine Somerville sebagai Lily Potter
Adrian Rawlins sebagai James Potter
Eric Sykes sebagai Frank Bryce

HARRY POTTER AND THE PRISONER OF AZKABAN

Harry Potter And The Prisoner Of Azkaban
adalah petualangan di tahun ketiga Harry
Potter di Sekolah Sihir Hogwarts. Semua
aktor dari dua film sebelumnya kembali
berperan di film ini, kecuali peran
Dumbledore yang diberikan kepada Michael
Gambon untuk menggantikan Richard
Harris yang telah meninggal dunia.
Disutradari oleh Alfonso Cuarón, film ini
lebih gelap dibandingkan 2 film Harry
Potter sebelumnya.

Sinopsis
Sirius Black, seorang tahanan berhasil
kabur dari penjara Azkaban dan mengincar
seseorang di Hogwarts. Dementor pun
didatangkan dari Azkaban untuk menjaga
Hogwarts. Di seri ini Harry mengetahui
rahasia di balik kematian orang tuanya dan
juga bertemu dengan sahabat-sahabat
James Potter.

Pemain
Daniel Radcliffe sebagai Harry Potter
Rupert Grint sebagai Ronald Weasley
Emma Watson sebagai Hermione Granger
Michael Gambon sebagai Albus Dumbledore
Gary Oldman sebagai Sirius Black
Maggie Smith sebagai Minerva McGonagall
Alan Rickman sebagai Severus Snape
David Thewlis sebagai Remus Lupin
Robbie Coltrane sebagai Rubeus Hagrid
Emma Thompson sebagai Sybill Trelawney
Warwick Davis sebagai Filius Flitwick
David Bradley sebagai Argus Filch
Robert Hardy sebagai Cornelius Fudge
Tom Felton sebagai Draco Malfoy
Richard Griffiths sebagai Vernon Dursley
Fiona Shaw sebagai Petunia Dursley
Harry Melling sebagai Dudley Dursley
Pam Ferris sebagai Bibi Marge
Timothy Spall sebagai Peter Pettigrew
Julie Christie sebagai Madam Rosmerta
Mark Williams sebagai Arthur Weasley
Julie Walters sebagai Molly Weasley
Matthew Lewis sebagai Neville Longbottom
James Phelps sebagai Fred Weasley
Oliver Phelps sebagai George Weasley
Chris Rankin sebagai Percy Weasley
Bonnie Wright sebagai Ginny Weasley
Devon Murray sebagai Seamus Finnigan
Joshua Herdman sebagai Gregory Goyle
James Waylett sebagai Vincent Crabbe
Lee Ingleby sebagai Stan Shunpike
Dawn French sebagai Nyonya Gemuk
Geraldine Somerville sebagai Lily Potter
Adrian Rawlins sebagai James Potter
Peter Best sebagai Walden MacNair (si
algojo)
Lenny Henry (suara) sebagai kepala
mengkerut (di bus ksatria)

Perbedaan Film Dengan Buku
-Latar belakang cerita tentang Moony,
Wormtail, Padfoot dan Prongs tidak
dijelaskan, biarpun beberapa kali
disinggung dalam film. James Potter pun
tidak disebutkan bahwa ia sebenarnya
animagus.
-Dalam film tidak dijelaskan mengapa Snape
sangat membenci Sirius dan Lupin.
-Dalam buku dijelaskan bahwa Sirius adalah
“ Penjaga Rahasia” Keluarga Potter
sehingga ia adalah satu-satunya yang bisa
memberitahu Voldervort tempat tinggal
mereka. Hal ini yang menyebabkan orang-
orang yakin bahwa ia bersalah. Di saat-saat
terakhir, barulah terungkap bahwa ia
memberikan tugas tersebut kepada
Pettigrew dan hanya dia dan Keluarga
Potter yang tahu tentang hal ini. Dalam
film hanya disebutkan bahwa Black adalah
salah satu orang yang tahu dimana
Keluarga Potter tinggal.
-Dalam film tidak dijelaskan bagaimana
Sirius bisa kabur dari Azkaban dan
bagaimana ia tahu dimana Pettigrew
berada. Dalam buku dijelaskan bahwa ia
melihat gambar Pettigrew (dalam bentuk
tikus) di Daily Prophet.
-Oliver Wood dan Cho Cang tidak ada dalam
film.
-Di buku, seeker Huffelpuff adalah Cedric
Diggory. Di film tidak dijelaskan nama
seeker Huffelpuff tersebut, dan aktor yang
memerankannya pun bukan aktor yang
berperan sebagai Cedric Diggory di film
berikutnya.
-Pertandingan Quidditch Antar-Asrama
dihilangkan (padahal di seri inilah untuk
pertama kalinya Harry memenangkan Piala
Quidditch untuk Gryffindor). Hanya satu
pertandingan Quidditch yang diperlihatkan.
Dan bagian ketika Malfoy dan kroninya
berpura-pura menjadi dementor juga
dihilangkan.
-Semua ramalan Professor Trelawney
dihilangkan, kecuali tentang kematian
Harry dan kembalinya Voldermort.
-Di buku, Hermione mengalami sedikit
‘ gangguan mental’ karena padatnya
jadwal pelajaran dan sebagai akibat dari
alat Pembalik-Waktu.
-Di film tidak ditunjukkan bagaimana
Hermione membeli Crookshanks. Harry
pertama kali bertemu Ron dan Hermione
tengah bertengkar di Leaky Cauldron dan
Crookshanks sudah ada disana.
-Sir Cadogan dipotong dari film, meski ia
bisa dilihat di ‘adegan yang dibuang’ di
versi DVD.
-Episode ketika Sirius memasuki Gryffindor
dihilangkan, meskipun kejadian yang
terjadi selanjutnya ada dalam ‘adegan
yang dibuang’ di DVD.
-Buckbeak sebenarnya muncul beberapa kali
dalam persidangan, tapi di film ini hanya
dikisahkan satu kali. Dan juga tidak
dijelaskan bagaimana Hermione membantu
Hagrid untuk mempersiapkan sidang.
-Kelas Transfigurasi McGonagall dan kelas
Ramuan Snape tidak muncul dalam film ini.
Yang ditampilkan hanyalah kelas yang
diajar para guru baru : Ramalan dengan
Professor Trelawney, Pemeliharaan Satwa
Gaib dengan Hagrid dan Pertahanan
Terhadap Ilmu Hitam dengan Professor
Lupin.
-Cermin Harry di Leaky Cauldron tidak bisa
“ berbicara”
-Di buku, Kecupan Dementor digambarkan
dementor tersebut menyentuh mulut
korbannya, di film, Kecupan Dementor
digambarkan menyedot jiwa si korban
tanpa adanya kontak fisik.
-Di buku, Patronus Harry (yang berbentuk
rusa) berlari menyeberangi danau untuk
menghalau para Dementor, sementara di
film, Patronus tersebut mengeluarkan
kekuatan yang dapat mengusir para
dementor tersebut. Dan juga, Harry (yang
kembali dengan Pembalik-Waktu) tidak
menepuk-nepuk Patronusnya.
- dll

HARRY POTTER AND THE CHAMBER OF SECRETS

Harry Potter and the Chamber of
Secrets

Harry Potter dan Kamar Rahasia (Harry
Potter And The Chamber Of Secrets) adalah
seri kedua dari tujuh seri yang
direncanakan dari buku fantasi karya
pengarang kelas dunia J.K. Rowling. Film ini
dirilis pada tanggal 3 November 2002.
Disutradari oleh Chris Columbus dan dibuat
di Studio Film Leavesden.

Sinopsis
Harry Potter kembali ke Hogwarts di tahun
keduanya, tetapi sebuah kamar rahasia di
sekolah telah dibuka kembali dan
menyebabkan para murid kelahiran-Muggle
membatu. Harry, Ron, dan Hermione
berusaha mencari pelakunya, sebelum
jatuh lebih banyak korban dan
menyebabkan Hogwarts ditutup.

Pemain
-Daniel Radcliffe sebagai Harry Potter
-Rupert Grint sebagai Ronald Weasley
-Emma Watson sebagai Hermione Granger
-Richard Harris sebagai Albus Dumbledore
-Maggie Smith sebagai Minerva McGonagall
-Alan Rickman sebagai Severus Snape
-Kenneth Branagh sebagai Gilderoy Lockhart
-Robbie Coltrane sebagai Rubeus Hagrid
-Warwick Davis sebagai Filius Flitwick
-David Bradley sebagai Argus Filch
-Christian Coulson sebagai Tom Marvolo
Riddle/Lord Voldemord
-Robert Hardy sebagai Cornelius Fudge
-Jason Isaacs sebagai Lucius Malfoy
-Tom Felton sebagai Draco Malfoy
-Richard Griffiths sebagai Vernon Dursley
-Fiona Shaw sebagai Petunia Dursley
-Harry Melling sebagai Dudley Dursley
-John Cleese sebagai Nick Si-Kepala-Nyaris-
Putus
-Mark Williams sebagai Arthur Weasley
-Julie Walters sebagai Molly Weasley
-Matthew Lewis sebagai Neville Longbottom
James Phelps sebagai Fred Weasley
Oliver Phelps sebagai George Weasley
Chris Rankin sebagai Percy Weasley
Bonnie Wright sebagai Ginny Weasley
Devon Murray sebagai Seamus Finnigan
Joshua Herdman sebagai Gregory Goyle
James Waylett sebagai Vincent Crabbe

Perbedaan antara film dan buku
-Tidak ada peringatan dari Kementrian Sihir
setelah Dobby menggunakan Mantra
Melayang di rumah Keluarga Dursley, yang
nyaris membuat Harry dikeluarkan dari
Hogwarts.
-Pembersihan jembalang dari kebun
Keluarga Weasley dihilangkan dalam film.
-Harry tidak mendengar pembicaraan antara
Lucius dan Draco di Knockturn Alley.
Adegan ini sebenarnya difilmkan dan
dimasukkan dalam ‘adegan yang
terbuang’ untuk versi DVD.
-Tidak ada perkelahian antara Lucius Malfoy
dan Arthur Weasley di Flourish And Blotts.
-Di buku, Hermione tidak kesal disebut
“ Darah-Lumpur”, karena ia tidak
mengerti artinya. Namun di film dia tahu
arti kata tersebut dan sangat tersinggung.
-Professor Binns tidak muncul dalam film,
oleh karena itu, penjelasan tentang Kamar
Rahasia dilakukan oleh Profesor
McGonagall.
-Pesta Peringatan Kematian Nick-Kepala-
Nyaris-Putus dan Pesta Valentine Lockhart
dihilangkan di film.
-Di film, sebagai ganti mencoba untuk
menyerang Harry (atau Dobby) karena
menyebabkan dirinya kehilangan Dobby,
-Lucius Malfoy mencoba untuk
menggunakan kutukan Avada Kedavra
sebelum Dobby menyerangnya, biarpun di
subtitle DVD tertulis “vera..”.
-Kemungkinan ini adalah permintaan J.K
Rowling untuk tidak menyebutkan
Kutukan-Tak-Termaafkan sebelum film
ke-4. Tentunya Lucius tidak akan
membunuh Harry ketika mereka berada di
Hogwarts, bagaimanapun marahnya dia,
karena hal ini akan membahayakan
reputasinya dan dapat membuatnya
mendekam seumur hidup di Azkaban.
*Di film, Harry menghancurkan diari Tom
Riddle sebelum Fawkes menyembuhkan
luka-lukanya, dan bukan setelahnya. Harry
tidak tahu pasti bagaimana buku itu
berhubungan dengan memori Tom Riddle,
tapi ia yakin bahwa ada hubungannya. Ia
memilih untuk menghancurkan buku
tersebut, mungkin untuk kesan dramatis
dan heroik, “Jika aku harus mati, maka
kau juga harus mati bersamaku.”
-Gambaran tentang Ginny yang berperilaku
aneh akibat kerasukan Tom Riddle tidak
ada dalam film, meskipun ada adegan
ketika McGonagall berkata kemungkinan
ditutupnya Hogwarts, Ginny tampak
gelisah.
-Tentang matinya ayam-ayam
jantan Hagrid juga tidak diceritakan. Di
buku dijelaskan bahwa kokok ayam
berakibat fatal terhadap Basilisk, itu
sebabnya Tom Riddle menyuruh Ginny
membunuhi ayam-ayam tersebut.
-Di buku Penelope Clearwater juga dibuat
membatu, tapi tidak di film (perannya
sangat kecil, hanya tampak ketika Percy
menyapa Nick-Kepala-Nyaris-Putus di awal
filim).
-Di film, Hermione dapat dengan mudah
menemukan buku tentang ramuan-ramuan
berbahaya. Di novel, buku tersebut berada
di Seksi Terlarang sehingga Harry, Ron dan
Hermione harus meminta ijin dari Lockhart
untuk meminjam buku tersebut. Hal ini
juga menyebabkan Madam Pince tidak
muncul dalam film.
-Setelah Fawkes membutakan Basilisk, di
buku Riddle mengatakan bawa Basilisk
masih bisa mencium bau Harry, sementara
di film, Basilisk mendeteksi Harry lewat
suaranya.
-Alasan Ron menderita arachnophobia tidak
dijelaskan dalam film.
-Filch tidak disebutkan sebagai Squib.
Sebenarnya hal ini penting, mengingat di
seri ke-5 akan muncul hal yang tak terduga
mengenai Squib. Meski demikian, ada
adegan ekstra di DVD tentang hal ini.
-Hermione tidak mencuri bahan pembuat
ramuan Polijus dari lemari penyimpanan
Snape, meski ada satu ‘adegan yang
terbuang’ di DVD Harry Potter & Thr
Goblet of Fire mengenai kejadian ini.
-Di buku, Harry dan Ron melempar Kembang
Api Dr.Fillibuster ke kuali Goyle sehingga
Hermione dapat diam-diam mengambil
bahan ramuan tersebut.
-Bagian tentang diary dipendekkan di film.
Tom tidak mencoba untuk ‘berteman’
dengan harry.
-Di novel, Lucius Malfoy mengeluarkan kaus
kaki dalam diari dan membuangnya ke
samping. Dobby menangkapnya dan
mengatakan bahwa ia bebas karena
tuannya telah memberinya pakaian. Di film,
Harry memberikan diari kepada Lucius,
tahu bahwa Lucius akan memerintahkan
Dobby untuk membawanya.
-Kemudian setelah Dobby memegangnya, Harry menyuruh Dobby untuk membuka diari itu,
dan Dobby menemukan kaus kaki. Ini
menunjukkan bahwa Malfoy benar-benar
memberikan kaus kaki itu, karena ia tidak
memeriksa diari itu terlebih dahulu.
-Jika diperhatikan dengan cermat, kelihatan
jelas ketika Lucius menjatuhkan diari Riddle
ke kuali Ginny di Flourish And Blotts.

HARRY POTTER AND THE SORCERER'S STONE

Harry Potter and the Philosopher's Stone
(di Amerika dikenal dengan judul Harry
Potter and the Sorcerer's Stone) atau Harry
Potter dan Batu Bertuah adalah sebuah
film yang sangat sukses di tahun 2001
yang diangkat dari novel fantasi J. K.
Rowling dengan judul yang sama. Seorang
agen Warner Brothers membeli hak cipta
film ini dengan harga yang relatif murah,
sebelum bukunya meledak di pasaran. Film
ini dibuat di Studio Film Leavesden dan
dirilis pada tahun 2001. Buku kedua, ketiga
dan keempat juga telah diadaptasi ke film.

Rencananya petualangan Harry Potter akan
berakhir di buku ketujuh, demikian juga
filmnya. Film ini meraih pendapatan
sebesar 950 juta dolar di seluruh dunia
(berada di tempat ketiga film terlaris
sepanjang masa setelah Titanic dan The
Lord Of The Rings: The Return Of The Kings
dan menerima 3 nominasi Oscar. J.K.
Rowling bersikeras semua pemain haruslah
orang Inggris, supaya film ini tetap
bernuansa Inggris, seperti bukunya. Ada
perkecualian adanya orang Irlandia yaitu
karakter Seamus Finnigan (Devon Murray)
dan Professor Albus Dumbledore (Richard
Harris), serta Madam Hooch (Zoe
Wanamaker, yang kelahiran Amerika).

Sinopsis
Harry Potter, seorang anak berumur 11
tahun, mendapati dirinya ternyata adalah
seorang penyihir, dimana kedua orang
tuanya dibunuh oleh Lord Voldermort
sehingga ia harus tinggal bersama paman
dan bibinya yang muggle. Harry diterima di
Sekolah Sihir Hogwarts dimana ia
bersahabat dengan Ronald Weasley dan
Hermione Granger. Mereka bertiga
mengalami berbagai pertualangan untuk
mencegah Voldermort berkuasa kembali.

Pemain
Daniel Radcliffe sebagai Harry Potter
Rupert Grint sebagai Ronald Weasley
Emma Watson sebagai Hermione Granger
Richard Harris sebagai Albus Dumbledore
Maggie Smith sebagai Minerva McGonagall
Alan Rickman sebagai Severus Snape
Ian Hart sebagai Squirrell
Robbie Coltrane sebagai Rubeus Hagrid
Tom Felton sebagai Draco Malfoy
Richard Griffiths sebagai Vernon Dursley
Fiona Shaw sebagai Petunia Dursley
Harry Melling sebagai Dudley Dursley
Warwick Davis sebagai Filius Flitwick
Zoe Wanamaker sebagai Hooch
David Bradley sebagai Argus Filch
John Cleese sebagai Nick Si-Kepala-Nyaris-
Putus
Julie Walters sebagai Molly Weasley
Matthew Lewis sebagai Neville
BikiniBottom
James Phelps sebagai Fred Weasley
Oliver Phelps sebagai George Weasley
Chris Rankin sebagai Percy Weasley
Devon Murray sebagai Seamus Finnigan

Perbedaan Dengan Buku
Ada banyak perbedaan antara flm dengan
buku, beberapa diantaranya cukup penting,
antara lain :
Karakter Peeves si hantu jahil, Professor
Binns dan Pansy Parkinson dihilangkan.
Sebuah adegan dimana Peeves ditampilkan
sebenarnya difilmkan, tetapi ternyata tidak
dimasukkan dalam film: menurut gosip
adegan ini akan muncul dalam versi
“ director’s cut”.
Harry tidak tahu kalau Voldermort-lah yang
membunuh orang tuanya sampai ia
membeli tongkat sihirnya. Di buku, Hagrid
telah menceritakan hal itu kepada Harry di
hari ulang tahunnya.
Harry tidak kembali ke Privet Drive setelah
berbelanja di Diagon Alley. Meski tidak
ditunjukkan secara jelas dalam film,
tampaknya Harry dan Hagrid
menghabiskan waktu di Leaky Cauldron
(dimana mereka tampak sedang makan
malam dan berbincang-bincang tentang
masa lalu Harry).
Harry tidak bertemu Draco Malfoy sampai
ia tiba di Hogwarts.
Bagian dimana Keluarga Dursley menginap
di Hotel Railview (untuk menghindari pos
burung hantu) dihilangkan.
Di buku, laki-laki yang memberi Fluffy
kepada Hagrid adalah Orang Yunani,
sementara di film si pemberi adalah orang
Irlandia.
Bagian yang menceritakan hari Natal,
tentang makan malam, keluarga Weasley,
dan semua kado untuk Harry, kecuali Jubah
Gaib, dipotong untuk film yang diedarkan.
Tapi bagian ini dimasukkan dalam
‘ adegan yang dibuang’ dalam versi
DVD.
Di buku, bidak-bidak dalam permainan
Catur Sihir senantiasa meneriakkan usulan-
usulan kepada pemain. Tidak demikian
halnya di film.
Harry, Ron dan Hermione menemukan
Fluffy dengan cara yang berbeda. Di buku,
mereka diceritakan ditipu Malfoy (yang
mengajak Harry berduel) untuk keluar dari
asrama di malam hari – dimana mereka
harus menghindari kejaran Argus Filch,
sementara di film mereka tersesat sampai
ke koridor terlarang karena tangga yang
selalu berubah arah.
Di buku Harry melihat banyak anggota
keluarganya di Cermin Tarsah, di film, ia
hanya melihat orang tuanya.
Ron-lah yang didetensi bersama Harry,
Hermione, dan Draco untuk pergi ke Hutan
Terlarang, bukannya Neville (seperti di
buku).
Proteksi Quirrell dan Severus Snape
terhadap Batu Bertuah (yaitu Troll raksasa
dan teka-teki ramuan) dihilangkan,
sehingga menghilangkan peran Hermione
juga.

Adegan lahirnya Norbert, naga milik Hagrid,
ada dalam film, tapi tidak diperlihatkan
ketika Norbert dibawa ke Rumanian. Dalam
buku, di menara astronomi, Harry dan
Hermione bertemu dengan Charlie Wasley
dan teman-temannya yang akan membawa
Norbert. Di film, bagian ini diwakili dengan
Hagrid yang menceritakan bahwa Norbert
telah dibawa pergi.
Dari kelompok centaurus, hanya Firenze
yang muncul. Ronan dan Bane tidak
ditampilkan.
Firenze di film berambut gelap, di buku dia
pirang, dan bermata biru seperti batu safir
pucat.
Bagian klimaks di film lebih dramatis
dibandingkan di buku. Misalnya, Quirrell
berubah menjadi abu ketika Harry
menyentuhnya, bukan hanya melepuh.
Harry juga sejenak tampak ragu dan
hendak memberikan Batu Bertuah kepada
Voldermort. Di film Harry melihat Quirrell
mati, hal ini tentunya akan menjadi
kontradiksi di film kelima, dimana Harry
untuk pertama kalinya bisa melihat testral.
Penjelasan kenapa Snape membenci Harry,
yang disebabkan hubungan antara Snape
dan James Potter (Snape membencinya
meski James menyelamatkan nyawanya)
tidak ditampilkan dalam film.
Piers Polkiss, salah satu teman Dudley
Dursley yang ikut ke kebun binatang,
dihilangkan dalam film.
Di buku, Dumbledore mengatakan kepada
Harry bahwa ia melihat dirinya memegang
sepasang kaos kaki wol tebal di Cermin
Tarsah. Adegan ini tidak ada dalam film.
Sebagian besar bab pertama dipotong,
demikian pula di 3 film berikutnya.
Hermione menyebutkan nama Voldermort
(setelah adegan Hutan Terlarang).
Seharusnya ia tidak menyebutkan nama
Voldermort sampai di buku atau film ke-5.
Di buku, Bibi Petunia dan Dudley berambut
pirang.
Peran Neville Longbottom di film lebih
sedikit dibanding di buku. Di buku, Neville
ditemani Hermione di kereta dan juga ikut
melihat Fluffy di pertengahan cerita. Neville
juga terlibat perkelahian dengan Malfoy di
pertandingan Quidditch. Subcerita dari
buku ini adalah Ron menasehati Neville
untuk membela dirinya sendiri. Meski
demikian, bagian ketika Neville berusaha
menghalangi Harry, Ron dan Hermione
tetap ada dalam film.
Di novel hutan berbahaya yang terletak di
luar Hogwarts disebut Hutan Terlarang
(Forbidden Forest) sementara di film hutan
itu adalah Hutan Kegelapan (Dark Forest).
Peran Lee Jordan sebagai komentator
pertandingan Quidditch tidak terlalu
menonjol, sementara di buku komentar
Jordan selalu menarik karena berkali-kali
diinterupsi oleh Profesor McGonagall.

penjelasan ..

Harry Potter

Harry Potter merupakan salah satu seri
novel fantasi karya J. K. Rowling dari
Inggris mengenai seorang anak laki-laki
bernama Harry Potter. Sejak rilis pertama
novel ini, Harry Potter dan Batu Bertuah
pada tahun 1997 di Inggris, buku ini telah
mendapatkan ketenaran dan kesuksesan
secara komersial di seluruh dunia, diangkat
menjadi film, video game, dan beragam
merchandise.

Latar belakang kisah ini kebanyakan berada
di Sekolah Sihir Hogwarts dan berpusat
pada pertarungan Harry Potter melawan
penyihir jahat Lord Voldemort, yang
menggunakan Ilmu Hitam untuk
membunuh orang tua Harry.
Kesemua tujuh buku yang direncanakan
Rowling dalam seri novel ini telah
diterbitkan. Buku keenam, Harry Potter dan
Pangeran Berdarah-Campuran versi asli
bahasa Inggris diterbitkan pada 16 Juli
2005, sementara buku ketujuh, Harry
Potter dan Relikui Kematian diluncurkan di
seluruh dunia pada 21 Juli 2007 (versi
terjemahan bahasa Indonesia diterbitkan
pada tanggal 13 Januari 2008). Enam buku
pertama dalam seri novel ini secara
keseluruhan telah terjual lebih dari 325 juta
kopi, dan telah diterjemahkan ke lebih dari
63 bahasa.

Atas kesuksesan novel-novelnya ini,
Rowling telah menjadi penulis terkaya
sepanjang sejarah kesusasteraan. Versi-
versi asli dalam bahasa Inggris diterbitkan
oleh penerbit Bloomsbury di Inggris Raya,
Scholastic Press di Amerika Serikat, Allen &
Unwin di Australia, dan Raincoast Books di
Kanada. Versi bahasa Indonesia diterbitkan
oleh Gramedia Pustaka Utama.

Lima buku pertama telah diangkat menjadi
film layar lebar oleh Warner Bros. dan
mendulang kesuksesan besar. Film kelima,
Harry Potter and the Order of the Phoenix,
mulai diambil gambarnya pada Februari
2006, dan dirilis pada 11 Juli 2007 di
Amerika Serikat. Film keenam, Harry Potter
and Half Blood Prince, dirilis pada 15 Juli
2009.

istilah - istilah di naruto

Bijuu
Siluman yang berasal dari cakra yg
berjumlah besar, berjumlah 9 ekor (Ichibi,
Nibi, Sanbi, Yonbi, gobi,rokubi,nanabi,
hachibi, dan Kyuubi). Dan menurut para
penduduk yang desanya memiliki Bijuu,
satu tebasan ekor mereka dapat
menyebabkan Tsunami,Gempa, dan
bencana besar lainnya.

Chakra
Tenaga yang mengalir dalam tubuh yang
tersimpan setelah latihan keras dan bisa
digunakan untuk berbagai macam hal;
terutama untuk mengeluarkan jutsu.

Hokage
(ho = api) ninja pemimpin/terkuat di
negara Api. Negara-negara lainnya memiliki
kage-kage yang lain semacam Kazekage dll.
Jinchuuriki
Orang yang ditubuhnya tersegel bijuu.

Jutsu
Jurus, teknik, sesuatu yang digunakan oleh
ninja sebagai serangan maupun
pertahanan. Dibagi menjadi tiga, yaitu
taijutsu, ninjutsu, dan genjutsu. Yang
dimaksud dengan taijutsu adalah teknik
dasar ninja berupa gerakan fisik seperti
melompat, memukul, atau menendang.
Ninjutsu adalah teknik ninja yang
menggunakan chakra untuk mengeluarkan
jutsu-jutsu dengan elemen tertentu.
Sedangkan genjutsu adalah teknik ninja
yang mampu membawa musuhnya ke
dalam dunia ilusi. Sebenarnya masih ada
satu jurus lagi yang disebut fuinjutsu atau
jurus segel, contohnya segel yang ada pada
tubuh sasuke yang bisa membuatnya lebih
kuat meski hanya bisa sampai joutai 2 dan
segel yang berada pada naruto tempat
kyuubi berada.

Kuchiyose
Kuchiyose atau "hewan
panggilan" (summon) adalah hewan yang
dapat dipanggil untuk kemudian digunakan
untuk menyerang sebagai senajta tinja.
Contohnya adalah ketika Kakashi
memanggil sepasukan anjing (dog pack)
untuk membantunya melawan Zabuza
(versi anime: episode 6 hingga episode 12
dan versi manga dari jilid 3 hingga jilid 6),
Jiraiya memangil keluarga katak
Gamabunta (raja katak),Gamaken dll.,
Orochimaru memanggil Manda (raja ular
raksasa), Tsunade memanggil Katsuyu
(Siput raksasa) dan Naruto memanggil
katak yang merupakan anak dari
Gamabunta yaitu Gamakichi (kadang-
kadang datang bersama adiknya
Gamatatsu yang akhirnya cuma
mengganggu saja). Summon juga dapat
digabungankan atau berubah bentuk bila
bersatu dengan pemanggilnya.

Kunoichi
Ninja perempuan. Seperti Sakura, Ino,
Hinata, Tenten, Temari, Tayuya,Tsunade,
Shizune, dan masih banyak lagi yang
pokoknya ninja perempuan.

Shinobi
Sebutan lain untuk ninja.

tokoh-tokoh di naruto

- Naruto Uzumaki
Naruto Uzumaki adalah tokoh utama cerita
ini. Ia adalah seorang ninja dari desa
Konoha, Salah satu desa militer terkuat di
dunia ninja. Naruto dikarakteristikkan
sebagai seorang ninja yang penuh kejutan,
bersemangat, ceria, hiperaktif, kikuk,lugu,
dan sangat ambisius dalam meraih cita-
citanya untuk menjadi seorang Hokage,
ninja terkuat di Konoha. Dalam tubuh
Naruto, tersegel seekor monster rubah
ekor sembilan yang pernah menyerang dan
hampir menghancurkan desa
Konohagakure segel tersebut dibuat oleh
ayahnya yondaime (minato kamikaze)
hokage ke 4 yang menimbulkan kematian
pada ayahnya. Karena monster yang ada
dalam tubuhnya itulah, ia dijauhi oleh
penduduk desa di masa kecilnya hingga ia
bertekat membuktikan kepada masyarakat
di Konoha bahwa ia akan menjadi Hokage
agar ia bisa diakui di desa itu, sekaligus
menjadi incaran ninja-ninja yang
menginginkan kekuatan Kyuubi, si rubah
ekor sembilan.
Ia sanggat menyukai Sakura Haruno,
namun cintanya bertepuk sebelah tangan
karena Sakura lebih menyukai Sasuke
daripada Naruto. Naruto adalah putra dari
Hokage ke-4 yang bernama Minato
Namikaze atau lebih dikenal dengan
Yondaime Hokage.
Jurus andalan: rasengan

- Sakura Haruno
Sakura adalah salah satu rekan satu tim
sekaligus wanita idaman Naruto, namun ia
lebih menyukai Sasuke daripada Naruto.
Dia adalah seorang ninja berbakat yang
selalu mendapat nilai sempurna di setiap
ujian yang diikutinya. Sakura memiliki
kepribadian yang unik dan seringkali ia
bertindak di luar nurani untuk menjaga
citranya sebagai seorang wanita yang baik
dan anggun yang sering disebut dengan
"nurani Sakura".

- Sasuke Uchiha
Sasuke adalah teman satu tim Naruto
bersama dengan Sakura. Ia adalah seorang
ninja berbakat yang selalu menyendiri dan
jarang bergaul. Sikapnya yang dingin serta
kemampuan bertarung yang tinggi
membuatnya dinilai banyak wanita
terutama Sakura dan Ino.
Ia memiliki masa lalu yang kelam dan -
sama seperti Naruto- hidup sendirian;
tanpa teman dan keluarga. Cita-citanya
adalah untuk menjadi ninja yang kuat dan
membunuh Itachi Uchiha, kakak
kandungnya, yang bertanggung jawab atas
kematian seluruh keluarganya.
Jurus andalan: Chidori

- Hatake Kakashi
Kakashi Hatake adalah guru pembimbing
sekaligus rekan satu tim Naruto. Meskipun
terlihat lemah, ia adalah seorang ninja
jenius yang memiliki sharingan, sebuah
kemampuan garis keturunan khusus klan
Uchiha yang ia dapatkan dari almarhum
temannya, Obito Uchiha (teman Kakashi
saat masih menjadi Chuunin; ia mati saat
menjalankan misi dari Yondaime). Dia tipe
orang yang santai dan acuh, namun dapat
bertindak cepat dan serius apabila
diperlukan. Seringkali ia terlihat sedang
membaca sebuah buku yang berjudul Icha
Icha Paradise! (Datanglah Surga!) yang
dikarang oleh Jiraiya. Satu hal yang
menarik dari Kakashi adalah mulutnya
tidak pernah diperlihatkan kepada
pembaca. Mulutnya selalu ditutupi, tidak
hanya saat ia bertugas tetapi baik waktu
tidur [dengan buku Icha Icha Paradise nya]
maupun waktu di tempat permandian
[dengan handuk]. Dalam anime, Naruto,dkk
pernah mencoba melihat wajah Kakashi,
namun usaha mereka gagal.
Jurus andalan: Chidori(Kakashi
menyebutnya Raikiri, yang artinya 'pedang
petir' setelah berhasil memotong petir dgn
chidori.)

- Guru Guy
Guy adalah seorang Jonin yang sangat
bersemangat dan memiliki penampilan
mirip dengan Rock Lee, seorang Jonin yang
handal dalam taijutsu, 'menganggap'
Kakashi saingannya. Bertekad untuk
menjadikan Rock Lee seorang ninja yang
hebat. Pose nice guy dan rambut bob nya
menjadi ciri khas dirinya dan Rock Lee.
Jurus andalan: Dynamikku Entori(Dynamic
Entry)

- Rock Lee
Lee adalah seorang ninja yang handal
dalam penggunaan taijutsu. Hal ini
dikarenakan ia tidak dapat menguasai
ninjutsu maupun genjutsu dengan baik.
Oleh karena itu, ia berjuang keras untuk
menjadi ninja walaupun tidak bisa ninjutsu.
Dulunya diejek oleh Neji karena tidak bisa
ninjutsu, namun Lee berhasil membuktikan
tidak semua ninja harus menguasai
ninjutsu. Lee amat mengidolakan guru Guy
yang dianggapnya ninja terkuat. Lee
menirukan gaya dan penampilan dari Guy.
Menyukai Sakura layaknya Naruto tetapi
cintanya hanya bertepuk sebelah tangan.
Menganggap Neji dan Sasuke merupakan
rival.
Jurus Andalan: Konoha Senpuu

- Neji Hyuga
Neji adalah seorang keturunan clan
terkenal di Konoha yaitu clan Hyuga. Clan
ini terkenal akan kemampuan mata yang
disebut dengan 'byakkugan'nya. Berbeda
dengan Hinata, Neji berasal dari cabang
keluarga Hyuuga kalangan bawah yang
harus mengabdi pada kaum kalangan atas
Clan Hyuga. Semula ia membenci Hinata
karena hinata suka sama agunk dan kaum
kalangan atas karena dianggap penyebab
kematian sang ayah tercinta. Neji juga
semula percaya bahwa tiap manusia hidup
hanya menuruti takdir dan tidak dapat
mengubahnya. Tetapi, setelah bertarung
dan dikalahkan Naruto pandangannya pun
berubah terhadap takdir maupun Hinata
dan Kalangan atas serta tahu alasan sang
Ayah meninggal.
Jurus andalan: Byakkugan, Juuken Hou
Hakke Rokujuuyonshou

- Tenten
Tenten adalah seorang kunoichi yang
handal dalam penggunaan senjata ninja.
Mengagumi Rock Lee karena melihat tekad
Lee yang kuat. Ia menyimpan banyak
senjata dalam gulungannya kadang dia
tidak pernah dilibatkan dalam setiap misi.

- Asuma Sarutobi
Asuma adalah seorang jonin yang tangguh
dan kuat. Merupakan anak dari Hokage 3,
seorang perokok berat, penanggung jawab
Shikamaru, Chouji dan Ino. Suka bermain
shogi bersama Shikamaru. Pisau chakra
anginnya amat tajam dan berbahaya, selalu
menolong Shikamaru, dekat dengan
Kurenai. Tetapi sayang, Asuma meninggal
di tangan anggota Akatsuki bernama
Hidan.

- Shikamaru Nara
Shikamaru adalah seorang shinobi yang
malas dan tidak tertarik dengan
keterkenalan. Dibalik itu semua, Shikamaru
adalah seorang shinobi yang amat cerdas
dan berjiwa pemimpin. Strategi yang Ia
ciptakan dalam menghadapi musuh -
musuhnya amat mencengangkan baik
pihak lawan maupun lawan. Selalu
berusaha untuk bersikap gentleman
dihadapan para wanita. Jurus andalannya
disebut dengan jurus pengikat bayangan
(kagemane no jutsu). Sangat menghormati
sang guru, Asuma, mereka sering bermain
shogi bersama - sama diwaktu luang. Ia
amat terpukul saat kematian sang guru
tercinta. Sahabat karib dari Chouji.
Jurus andalan: Kagemane no jutsu

- Ino Yamanaka
Ino adalah seorang kunoichi yang satu tim
dengan Shikamaru dan Chouji. Ino juga
merupakan sahabat lama Sakura saat
masih di Akademi, namun sekarang mereka
menjadi rival untuk merebut hati Sasuke.
Mempunyai sifat yang centil dan cerewet,
menyukai Sasuke layaknya Sakura. Ia
menyukai berbagai jenis bunga terutama
mawar yang berwarna ungu.

- Choji Akimichi
Chouji adalah seorang shinobi yang kuat
dan setia kawan. Menyukai memakan snack
kentang goreng dan makan yakiniku
bersama kelompok asuma, sahabat
Shikamaru dari kecil. Chouji mengangap
Shikamru adalah ninja yang hebat dan lebih
kuat dari siapapun. 'Gendut' adalah kata
tabu baginya.
Jurus andalan: Nikudan Sensha

-Jiraiya
Jiraiya adalah salah satu Legendary Sannin
(3 ninja legenda) yang terkenal di Konoha,
disamping Orochimaru dan Tsunade. Jiraiya
berperan melindungi Naruto dari organisasi
rahasia akatsuki dan mengajari jurus dari
hokage keempat setelah Naruto beranjak
dewasa karena Naruto kerap diincar oleh
akatsuki yang menginginkan kekuatan dari
"kyubi".
Jurus andalan: Rasengan

- Orochimaru
Salah satu dari 3 ninja legenda selain Jiraiya
dan Tsunade. Orochimaru dianggap paling
jenius diantara 3 ninja legenda. Awalnya
akan diangkat menjadi hokage ke-4 oleh
hokage ke-3, Sarutobi, namun karena ia
menggunakan ilmu gelap, Sarutobi
mengangkat Minato Namikaze sebagai
Hokage ke-4. Orochimaru menginginkan
kekuatan dan kehidupan yang abadi,
sehingga ia mengembangkan jurus Tensei
(perpindahan roh) untuk berpindah-pindah
tubuh. Ia menginginkan tubuh Itachi yang
mempunyai sharingan, namun
kemampuannya masih jauh dibawah Itachi,
sehingga ia mengincar Sasuke yang
menurutnya berpotensi
selamat datang © 2008 Template by:
SkinCorner